Kumpulan Resep Masakan Nusantara dan Manca Negara

Resep Banana Coffee Smoothie

 

www.Jagomasakenak.blogspot.com
 Banana Coffee Smoothie



















Resep Banana Coffee Smoothie - Sudah pernah merasakan nikmatnya kopi yang di mix dengan pisang ? ya, kopi mix pisang atau akrab disebut banana coffee smoothie ini menjadi menu yang harus Anda coba jika Anda lagi nongkrong di coffee shop. Namun, jika Anda ingin membuatnya sendiri di rumah, Resep Banana Coffee Smoothie patut dicoba. Semoga Bermanfaat.

Bahan - Bahan Banana Coffee Smoothie

  • 2 sdt kopi instan
  • 1 sdm gula
  • 2 sdm air panas
  • 1/2 gelas susu putih cair
  • 2 pisang kecil, potong kecil-kecil
  • 2 biskuit coklat, jadikan remah-remah
  • 2 skop es krim vanila / coklat
  • es batu secukupnya
  • whipped cream

Cara Membuat Banana Coffee Smoothie

  1. Larutkan kopi instan dan gula dalam air panas.
  2. Masukkan larutan kopi, es batu, susu putih, potongan pisang, remah-remah biskuit coklat, dan es krim vanila / coklat ke dalam blender. Proses dalam blender hingga berbusa.
  3. Tuangkan dalam cangkir. Tambahkan sedikit whipped cream di atasnya lalu taburi dengan bubuk coklat.

Resep Banana Coffee Smoothie Rating: 8 Diposkan Oleh: UnknownArni